Santi Rosmala

main image

Sudah tiga pekan berlalu, sejak grup Belajar Bareng Rosmala dibuat. Lebih dari 100 an member yang tergabung di dalamnya, Alhamdulillah. Seperti biasanya, ada yang masuk ada yang keluar, begitulah seleksi alam. Dari awal membuat konsep grup belajar ini, aku udah persiapkan mental yang super setrong untuk menghadapi hal-hal seperti ini.

Alasan keluar grup bisa berbagai macam, karena HP yang nggak mendukung lah, jenuh dan bosen karena nggak bisa ngikutin materi lah, atau juga memang bukan passionnya. Tapi, banyak juga yang bisa merasakan kebermanfaatan nyimak materi di grup.

Bicara soal member yang bisa ngikutin materi dan merasakan passionnya di sini, pastinya akan mendapatkan manfaat dan bisa menambah semangat baru. Begitu pun denganku, bisa merasakan energi positif dari mereka yang antusias ingin belajar. Jadi, nggak ada alasan buatku untuk berdiam diri dan males belajar.

Selain itu, kekuatan ikhlas dalam berbagi ilmu akan menjadikannya barokah. Sehingga, ilmu yang dibagikan akan menjadi manfaat bagi orang lain. Dan semua tidak ada yang sia-sia, Allah Ta'ala akan menggantikan dengan memberikan kemudahan ilmu bagi siapa saja yang tulus ikhlas menyedekahkannya.

Di sisi lain, kebahagiaan akan muncul dalam hati karena bisa melihat orang lain bahagia dengan apa yang didapatkannya. Bukankah bahagia itu seperti virus? Maka, tularkanlah virus bahagiamu, niscaya alam di sekelilingmu akan menerima energi positif berupa kebahagiaan.

Semoga saja, niat baik ini selalu diluruskan dan dijaga dari hal-hal yang bisa mengotorinya. Apapun yang ada di benak orang tentang kita, nggak perlulah dipikirkan. Penilaian manusia itu tidaklah penting, jika dibandingkan penilaian di hadapan sang Pemilik Hati dan kehidupan, Allah Ta'ala.

Semangat kalian adalah semangatku.


Penulis
Santi Rosmala
Santi Rosmala

Santi Rosmala

© All rights reserved @cso